Kucing besar adalah sebutan untuk hewan hewan yg memiliki fisik serupa dengan kucing rumah,namun dengan ukurang yg jauh lebih besar. Beberapa contoh dari Kucing Besar adalah Singa , Harimau , Leopard , Jaguar dan Cheetah . Walaupun Cheetah kadang-kadang tidak dikategorikan sebagai bagian dari keluarga kucing besar karena walaupun memiliki ukuran tubuh yg besar dan disik yg mirip dengan kucing-kucing lainnya, Cheetah tidak bisa mengeluarkan suara auman yg keras layaknya kucing besar yg lain. Sebagai akibat ukurannya yg besar dan makanan yg berupa daging, kucing besar pun memiliki peranan yg penting sebagai predator puncak dalam piramida di masing-masing habitat liarnya.
Beberapa jenis kucing besar memiliki ciri fisik yg lain berupa adanya bulu berwarna kekunigan dengan bercak-bercak berwarna gelap. Cheetah , Jaguar , dan Leopard adalah jenis kucing besar yg memiliki ciri fisik demikian. Sebagai akibat dari kemiripan tersebut, orang awam pun kerap merasa kebingugan saat harus disuruh membedakan ke 3 nya. Nah oleh karena itu saya disini akan memaparkan perbedaan-perbedaan dari Cheetah , Jaguar ,dan Leopard. supaya jika anda melihat foto dari 3 hewan diatas anda bisa menyebutkan namanya dengan benar.
Cheetah (penjelasan Cheetah disini)
- Bertubuh ramping, berperut sempit, dan berbahu datar
- Habitat liarnya ada di Benua Afrika dan Asia
- Motif tubuhnya berupa bulatan berwarna hitam
- Berburu dengan cara mengejar mangsanya, menjatuhkan mangsanya dengan menggunakan cakarnya, dan mengigit bagian leher mangsanya hingga mati
- Tidak bisa menggaum
- Bisa memanjat pohon
- Dalam tangga klasifikasi ilmiah, termasuk dalam subfamili Felinae
- Dapat bersosialisasi dengan manusia
- Tidak menjadikan manusia sebagai mangsa
Jaguar
- Bertubuh agak gempal dengan bahu yg menonjol
- Habitat liarnya ada di Benua Amerika
- Motif tubuhnya berupa bercak berwarna merah dengan warna hitam di bagian dalam dan pinggirnya
- Berburu dengan cara mengendap-endap dan mengigit leher atau tengkorak mangsanya
- Bisa mengaum
- Bisa memanjat pohon
- Dalam tangga klasifikasi ilmiah, termasuk dalam subfamili Pantherinae
- Tidak dapat bersosialisasi dengan manusia
- Tidak menjadikan manusia sebagai mangsa
Leopard
- Bertubuh sedang dengan bahu yg menonjol
- Habitat liarnya ada di Benua Afrika dan Asia
- Motif tubuhnya berupa bulatan berwarna hitam dan bercak berwarna merah dengan tepian berwarna hitam
- Berburu dengan cara mengendap-endap dan mengigit leher mangsanya
- Bisa mengaum
- Bisa memanjat pohon
- Dalam tangga klasifikasi ilmiah termasuk dalam subfamili Pantherinae
- Tidak dapat bersosialisasi dengan manusia
- Dapat menjadikan manusia sebagai mangsa di keadaan tertentu
Klasifikasi Kucing Besar:
-Kingdom:Animalia
-Filum:Chordata
-Kelas:Mammalia
-Ordo:Carnivore
-Subordeo:Feliformia
-Famili:Felidae
Referensi:
Jangan lupa komen ya guys...komen yg banyak ya..kalo mau nanya juga boleh...asalkan jangan nge spam ..hehehe :D ConversionConversion EmoticonEmoticon